SISTEM PERINGATAN DINI: PEMANTAUAN LERENG TAMBANG MENGGUNAKAN APLIKASI TELEGRAM

Priema Wardani, Zidni Ilman Munthaha

Abstract


Metode pemantauan lereng menggunakan prisma merupakan salah satu metode yang masih diandalkan, salah satunya Robotic Total Station (RTS). RTS merupakan salah satu alat pantau kestabilan lereng secara real time di area tambang terbuka. Namun data tersebut masih belum bisa digunakan sebagai sistem peringatan dini untuk menyampaikan status pergerakan. Selain itu, keterbatasan personel dalam menginterpentasi kurva RTS kualitatif sehingga masih membutuhkan intrepeter kompeten dalam menentukan pola pergerakan dan status lereng.Sistem peringatan dini dibuat dengan nilai kuantitatif ambang batas sebagai acuan status pergerakan lereng. Penentuan nilai ambang batas haruslah sesuai dengan kondisi aktual dilapangan sehingga tidak terjadi false evacuate alarm dan late evacuate alarm. Media komunikasi secara masif digunakan di lokasi pekerjaan agar penggunaan sistem peringan dini dapat efektif. Dengan menggunakan metode penelitian tindakan dan pendekatan four-D maka diperoleh sistem peringatan dini deteksi pergerakan lereng tambang menggunakan aplikasi Telegram yang dapat berjalan pada perangkat mobile Android dan IOS. Data pengamatan RTS dapat dikonversi menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL sehingga dapat diteruskan oleh sistem API dengan bantuan Bot aplikasi Telegram untuk menampilkan informasi berupa total movement (cm), velocity (cm/hari) dan status lereng pada chat group yang dapat menentukan tindakan selanjutnya.


Keywords


RTS, Lereng Tambang, Sistem Peringatan Dini, Telegram

Full Text:

PDF

References


Broadbent, C. D and Zavodni, Z. M. (1982): Influence of Rock Structure on Stability, Stability in Surface Mining. Volume 3. Society of Mining Engineers.

Dicoffeean (2019): Membuat Bot Telegram untuk Auto Posting Laporan ke Group . Data diperoleh

melalui situs internet: https://dicoffeean.com/bot-telegram-laporan/. Diakses pada tanggal 25 Oktober 2020.

ESDM. (2013): Pedoman Teknik Pemantauan Kestabilan Lereng Timbunan Batuan Penutup, Jakarta. Fisher, Sharon (1989): OS/2 EE to Get 3270 Interface Early. Data diperoleh melalui situs Wikipedia:

https://en.wikipedia.org/wiki/API. Diakses pada tanggal 25 Oktober 2020.

Isnaini Sugiarta, Ahmad. Karmono. (2019): Pengembangan Sistem Digital Checker Berbasis Aplikasi Mobile Android sebagai Pencatatan Ritase Secara Real Time pada PT Satria Bahana Sarana, Prosiding TPT XXVIII Perhapi 2019.

Persada Nusantara, PAMA. (2019): SOP: Penilaian Pergerakan Lereng Menggunakan Robotic Total Station, Kutai Timur, PT PAMA Persada Nusantara site KPCS.




DOI: https://doi.org/10.36986/impj.v2i2.38
Abstract views : 1309 | views : 1705

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.